Gadget Ancam Ikatan Keluarga, Dinas P2KBP3A Buol Soroti Darurat Peran Keluarga di Momen Peringatan Harganas 2025 !
- account_circle Moh. Asri
- calendar_month Sen, 30 Jun 2025

Soal Buol, Sulawesi Tengah – Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2KBP3A) Kabupaten Buol menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-32 tahun 2025, bertempat di halam kantor dinas P2KBP3A, Senin 30 Juni 2025.
Meski digelar secara sederhana, peringatan ini menjadi momentum penting untuk mengingatkan masyarakat akan peran strategis keluarga sebagai pilar utama pembangunan nasional.
Kepala Dinas P2KBP3A, Muhammad. Rizal, dalam keterangannya menyatakan bahwa keluarga merupakan pondasi utama dari kekuatan bangsa.
“Dasar pembangunan nasional dimulai dari keluarga. Sekecil apapun unit keluarga, pengaruhnya besar terhadap arah bangsa,” ujarnya.
Lebih lanjut, Rizal menyoroti persoalan serius yang kini menggerogoti kedekatan emosional antaranggota keluarga, yakni dominasi penggunaan gadget.
“Hari ini, kita menghadapi tantangan besar yaitu handphone telah menjadi anggota keluarga baru yang sering mengalahkan peran orang tua dalam membentuk kedekatan emosional,” tegasnya.
Ia pun mengajak masyarakat, khususnya para orang tua, untuk membatasi penggunaan ponsel saat momen-momen penting bersama keluarga.
“Setidaknya, pada waktu Magrib hingga Isya, saat makan malam, biasakan untuk tidak menyentuh handphone. Gunakan waktu itu untuk berbicara, berbagi cerita, dan memperkuat hubungan dalam keluarga,” himbaunya.
Meski peringatan tahun ini tidak dilakukan secara massal sebagaimana biasanya hal tersebut mengikuti arahan Presiden RI tentang efisiensi anggaran maka dari itu Dinas P2KBP3A tetap melaksanakan simbolisasi peringatan melalui pemotongan tumpeng, sekaligus menjadi pengingat akan pentingnya menempatkan keluarga sebagai pusat perhatian dan prioritas dalam kehidupan.
Sementara itu Lilis Handayani selaku ketua ikatan penyuluh keluarga berencanan (IPKB) menyampaikan bahwa pihaknya telah melaksanakan beberapa program strategis dalam satu pekan terakhir Di antaranya:
• Kirab Bangga Kencana dan pelayanan KB di Car Free Day (CFD) Buol (kerja sama dengan Disporapar);
• Pendampingan keluarga berisiko stunting oleh Tim Pendamping Keluarga di desa/kelurahan;
- Penulis: Moh. Asri
Saat ini belum ada komentar